Selamat datang di platform JALA yang dioperasikan PT Jala Akuakultur Lestari Alamku, afiliasi, dan anak perusahaannya (keseluruhan atau masing-masing disebut “JALA” atau “kami”).
Kebijakan Privasi ini menjelaskan bagaimana kami mengumpulkan, mengolah, menganalisis, menyimpan, memperbaiki, membaharui, menampilkan, mengumumkan, mengalihkan, menyebarluaskan, menghapus, dan memusnahkan Data Pribadi (“Memproses Data Pribadi” atau melakukan “Pemrosesan Data Pribadi”) Anda.
Kami mengakui bahwa pelindungan Data Pribadi adalah hal yang sangat penting. Kami berkomitmen untuk menjaga kerahasiaan, integritas, dan keamanan Data Pribadi Anda sesuai dengan hukum yang berlaku.
Kami hanya akan Memproses Data Pribadi untuk tujuan yang sah dan sesuai dengan persetujuan yang telah Anda berikan, serta memastikan bahwa langkah yang tepat telah diambil untuk melindungi data Anda dari akses yang tidak sah, perubahan, atau penyalahgunaan.
Dalam Kebijakan Privasi ini, kata-kata dan ungkapan-ungkapan berikut mempunyai arti masing-masing sebagai berikut:
“Akun” berarti profil pribadi atau kredensial yang Anda buat saat mendaftar atau menggunakan platform kami. Ini mencakup informasi seperti nama pengguna, kata sandi, detail kontak, dan informasi lain yang terkait dengan pendaftaran dan penggunaan platform.
“Baruni” berarti perangkat keras yang berfungsi untuk mengukur kualitas air tambak akuakultur.
“Data Pribadi” berarti data dan informasi tentang orang yang teridentifikasi atau dapat diidentifikasi secara tersendiri atau dikombinasi dengan informasi lainnya baik secara langsung maupun tidak langsung melalui sistem elektronik atau nonelektronik.
“Data Pribadi Spesifik” berarti Data Pribadi yang jika diproses dapat berdampak lebih besar kepada individu, mencakup data dan informasi kesehatan, data biometrik, data genetika, catatan kejahatan, data anak, data keuangan pribadi, data lain sesuai hukum yang berlaku.
“Data Pribadi Umum” berarti Data Pribadi yang mencakup nama lengkap, jenis kelamin, kewarganegaraan, agama, status perkawinan, dan/atau Data Pribadi yang dikombinasikan untuk mengidentifikasi seseorang.
“Informasi Agregat” berarti data yang dikumpulkan dari sejumlah individu dan digabungkan sehingga tidak dapat digunakan untuk mengidentifikasi individu. Informasi ini bersifat statistik dan digunakan untuk menganalisis tren, pola, dan preferensi. Informasi Agregat tidak termasuk Data Pribadi karena tidak berisi informasi yang dapat diidentifikasi secara pribadi.
“JALA App” berarti aplikasi manajemen budidaya udang dan penilaian tingkat kepatuhan perizinan budidaya udang.
“Layanan” berarti JALA App, laman resmi JALA, seluruh aplikasi milik atau diproduksi JALA, dan setiap program diselenggarakan JALA.
“Nomor Induk Berusaha yang selanjutnya disingkat sebagai NIB” berarti bukti registrasi/pendaftaran untuk melakukan kegiatan usaha dan sebagai identitas bagi masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan usahanya.
“OSS-RBA” berarti aplikasi yang dibuat dan dimiliki oleh Pemerintah Republik Indonesia melalui kementerian yang relevan yang berfungsi bagi masyarakat sebagai wadah untuk mengajukan dan memperoleh perizinan berusaha.
“Pelanggan” berarti individu, badan hukum, atau perusahaan yang menggunakan Layanan.
“Pemrofilan” berarti segala bentuk pemrosesan Data Pribadi secara otomatis yang terdiri dari penggunaan Data Pribadi untuk mengevaluasi aspek-aspek pribadi tertentu berkaitan dengan individu, khususnya untuk menganalisis atau memperkirakan aspek-aspek yang berkaitan dengan kinerja individu tersebut di tempat kerja, situasi ekonomi, kesehatan, preferensi pribadi, minat, keandalan, perilaku, lokasi, atau pergerakannya.
“Pihak Ketiga” berarti pihak selain kami, afiliasi, dan anak perusahaan kami yang Memproses Data Pribadi.
“Produk” berarti Baruni dan perangkat keras lainnya yang kami miliki atau produksi.
Dengan menyetujui Kebijakan Privasi ini, Anda menyatakan bahwa Anda telah membaca, memahami, dan menyetujui Kebijakan Privasi.
Anda dengan ini memberikan persetujuan kepada kami untuk Memproses Data Pribadi Anda yang dijelaskan Kebijakan Privasi.
Jika Anda memberikan Data Pribadi orang lain, Anda menyatakan bahwa Anda telah mendapatkan persetujuan dari individu tersebut untuk memberikan informasi tersebut kepada kami dan untuk diproses sesuai dengan Kebijakan Privasi.
Anda berhak untuk menarik persetujuan kapan saja, dengan memahami bahwa penarikan persetujuan maka Anda tidak dapat menggunakan Layanan kami.
Sepanjang diizinkan hukum berlaku, kami mengumpulkan, sebagai pengendali atau pemroses Data Pribadi, dengan cara di bawah ini:
Kami dapat melakukan Pemrosesan Data Pribadi Anda untuk tujuan berikut (“Tujuan”):
Dalam hal Anda penyandang disabilitas, persetujuan terhadap Kebijakan Privasi ini berarti Anda telah memiliki kemampuan untuk membaca dan memahami Kebijakan Privasi ini secara keseluruhan. Jika diperlukan hukum yang berlaku, Anda merupakan orang tua atau wali hukum untuk mewakili penyandang disabilitas yang Data Pribadinya akan kami proses.
Kami berkomitmen penuh untuk menyediakan Layanan dan Produk untuk membantu penyandang disabilitas. Jika Anda memiliki kesulitan atau kendala dalam menggunakan Layanan dan Produk, mohon segera menghubungi kami dalam kontak di bagian “Hubungi Kami.”
Layanan tidak ditujukan untuk anak di bawah usia 17 tahun. Kami tidak secara sengaja mengumpulkan atau menyimpan Data Pribadi atau informasi non-pribadi apapun dari siapapun di bawah usia 17 tahun. Produk dan Layanan kami tidak ditujukan untuk anak di bawah 17 tahun.
Sebagai orang tua atau wali hukum, mohon tidak memberikan izin bagi anak yang berada di asuhan Anda untuk menyediakan Data Pribadi ke kami.
Jika Data Pribadi dari anak di bawah usia 17 tahun yang berada di bawah asuhan Anda dibuka kepada kami, Anda dengan ini menyetujui Kebijakan Privasi ini atas nama anak tersebut.
Kami akan menutup setiap Akun yang digunakan secara eksklusif oleh anak tersebut dan akan mengeluarkan dan/atau menghapus setiap Data Pribadi yang kami yakini dikirimkan kepada kami tanpa persetujuan orang tua atau wali hukum oleh anak di bawah usia 17 tahun.
Kami hanya menyimpan Data Pribadi Anda yang telah dikumpulkan sesuai Tujuan dan ketentuan lain dalam Kebijakan Privasi ini.
JALA akan menghapus Data Pribadi Anda dengan segera ketika kami sewajarnya menganggap Data Pribadi yang telah dikumpulkan sudah tidak diperlukan untuk memenuhi Tujuan atau penyimpanan tidak diperlukan untuk memenuhi kebutuhan bisnis kami atau pemenuhan hukum berlaku (“Masa Retensi”).
Selain itu, kami juga akan menghapus Data Pribadi Anda dari sistem kami paling lambat 3 (tiga) tahun sejak penghapusan Akun Anda.
Kami memastikan bahwa hanya karyawan dengan kewenangan tertentu yang Memproses Data Pribadi Anda. Kami juga memberlakukan One Time Password (“OTP”) pada JALA App untuk memastikan bahwa hanya Anda atau individu tertentu yang Anda tunjuk yang dapat mengakses Akun Anda. Selain itu, kami mengambil langkah lainnya untuk melindungi kerahasiaan Data Pribadi Anda sesuai hukum yang berlaku.
Jika Layanan kami mencantumkan tautan ke situs selain dari situs yang kami kendalikan atau miliki, kami tidak bertanggung jawab atas kebijakan privasi atau praktik dari situs lain tersebut.
Kami tidak memberikan jaminan atas keamanan absolut yang dapat mencegah atau menanggulangi kebocoran Data Pribadi atau akses tidak sah terhadap Data Pribadi yang kami kendalikan atau proses.
Kami berkomitmen untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam Memproses Data Pribadi Anda sehingga kami mencatat dan mendokumentasikan seluruh aktivitas, termasuk:
JALA dapat memberikan akses atas Data Pribadi Anda yang kami proses termasuk rekam jejak Pemrosesan Data Pribadi Anda selama Data Pribadi tersebut masih kami simpan.
Akses akan kami berikan ke Anda paling lambat 72 jam kerja sejak kami menerima permohonan akses dari Anda.
Anda dapat mengajukan permohonan penundaan dan pembatasan Pemrosesan Data Pribadi ke kami secara proporsional jika Anda meyakini Data Pribadi Anda yang kami proses tidak akurat, Data Pribadi yang Anda sediakan ke kami tidak akurat, dan/atau Pemrosesan Data Pribadi yang kami lakukan melawan hukum. Kami dapat menerima permohonan penundaan dan pembatasan apabila kami beranggapan dengan alasan wajar Anda telah memenuhi alasan yang disebutkan sebelumnya.
Penundaan dan pembatasan Pemrosesan Data Pribadi akan kami lakukan paling lambat 48 jam sejak permohonan penundaan dan pembatasan Pemrosesan Data Pribadi kami terima.
Kami dapat menolak permohonan penundaan dan pembatasan Pemrosesan Data Pribadi dari Anda jika terdapat hukum yang berlaku yang menyebabkan tidak mungkinnya dilakukan penundaan dan pembatasan atau dapat membahayakan keselamatan pihak manapun.
Jika kami menolak permohonan penundaan dan pembatasan Pemrosesan Data Pribadi Anda, kami akan sesegera mungkin menyampaikan kepada Anda beserta alasannya. Penundaan dan pembatasan Pemrosesan Data Pribadi menyebabkan Anda tidak dapat menggunakan Layanan atau Produk kami.
Anda dapat mengajukan permohonan untuk memperbaiki atau memperbarui Data Pribadi Anda dalam sistem kami. Permohonan tersebut harus menyertakan Data Pribadi apa yang akan diperbaiki atau diperbarui serta Data Pribadi yang menjadi perbaikan atau pembaruannya.
Kami akan memperbaiki atau memperbarui Data Pribadi Anda dalam sistem kami paling lambat 72 jam sejak menerima permohonan dari Anda.
Kami berhak menolak permohonan atau perbaikan Data Pribadi Anda jika:
Kami dapat menampilkan Data Pribadi Anda dalam hal sebagai berikut:
Kami memastikan bahwa Pemrosesan Data Pribadi Anda baik sebagian atau seluruhnya yang dilakukan Pihak Ketiga, tunduk pada Kebijakan Privasi ini. Kami juga dapat mengumumkan Data Pribadi Anda ke publik jika Anda secara volunter mengajukan umpan balik, konten, atau informasi lainnya kepada bagian publik dari platform kami (termasuk forum, media sosial, atau ulasan publik) sehingga informasi tersebut terlihat oleh publik.
Kami tidak mengumumkan Data Pribadi Anda kepada publik tanpa persetujuan eksplisit dari Anda, kecuali jika diwajibkan atau diizinkan oleh hukum. Namun, dalam keadaan tertentu, seperti kewajiban hukum, kepatuhan terhadap persyaratan regulasi, atau permintaan sah dari otoritas pemerintah, kami mungkin diwajibkan untuk mengungkapkan Data Pribadi kepada publik.
Dalam kasus tersebut, kami memastikan setiap pengumuman publik dibatasi hanya pada informasi yang diperlukan untuk memenuhi kewajiban atau persyaratan hukum. Kami mengambil semua langkah wajar untuk melindungi privasi Anda dan memastikan bahwa pengungkapan tersebut dilakukan dengan cara yang aman dan transparan, sesuai dengan hukum perlindungan data yang berlaku.
Selain itu, pengungkapan publik Data Pribadi yang dimaksudkan untuk tujuan pemasaran, promosi, atau tujuan bisnis lainnya hanya akan dilakukan dengan persetujuan Anda terlebih dahulu, dan kami akan memberi tahu Anda tujuan dan cakupan pengungkapan tersebut.
Kami dapat melakukan transfer Data Pribadi ke Pihak Ketiga untuk Memproses Data Pribadi atau menyediakan layanan untuk kepentingan kami. Jika Data Pribadi ditransfer ke luar atau di Indonesia, kami memastikan perlindungan yang cukup untuk melindungi Data Pribadi Anda. Hal ini mencakup langkah teknis yang diterapkan pihak penerima Data Pribadi Anda dan menyetujui perjanjian pengungkapan data, perjanjian Pemrosesan Data Pribadi, atau klausul kontrak standar seperti Kebijakan Privasi ini.
Kami dengan ini menjamin bahwa transfer Data Pribadi Anda ke luar negeri atau dalam negeri sesuai dengan Kebijakan Privasi ini dan hukum yang berlaku.
Kami akan mengakhiri Pemrosesan Data Pribadi Anda dalam hal Masa Retensi telah berakhir, Tujuan telah tercapai, atau berdasarkan permohonan Anda. Jika pengakhiran Pemrosesan Data Pribadi terjadi karena permohonan Anda, permohonan tersebut akan kami terima dan lakukan paling lambat 72 jam sejak penerimaan permohonan dari Anda.
Anda harus memahami bahwa pengakhiran Pemrosesan Data Pribadi Anda berarti Anda tidak dapat menggunakan Layanan dan Produk kami.
Kami dapat menghapus Data Pribadi Anda dari seluruh sistem kami jika Tujuan telah tercapai, Anda menarik persetujuan Pemrosesan Data Pribadi, berdasarkan permohonan Anda, atau Data Pribadi diperoleh dan/atau diproses secara melawan hukum. Untuk menghindari keraguan, penghapusan adalah proses yang menyebabkan Data Pribadi Anda tidak dapat diakses oleh Anda atau pihak-pihak pada umumnya.
Anda harus memahami bahwa penghapusan Data Pribadi Anda dari seluruh sistem kami berarti Anda tidak dapat menggunakan Layanan dan Produk kami. Selain itu, kami juga tetap menyimpan dan memiliki Informasi Agregat yang sebelumnya telah dibuat sebelum atau pada saat tanggal penghapusan Data Pribadi.
Kami dapat memusnahkan Data Pribadi Anda jika Masa Retensi berakhir, berdasarkan permohonan Anda, tidak berkaitan dengan penyelesaiansuatu perkara, dan/atau Data Pribadi diperoleh dan/atau diproses secara melawan hukum. Untuk menghindari keraguan, pemusnahan adalah suatu proses yang menyebabkan Data Pribadi tidak dapat diakses, diambil kembali, atau digunakan kembali oleh pihak manapun dengan cara apapun.
Anda harus memahami bahwa pemusnahan Data Pribadi Anda dari seluruh sistem kami berarti Anda tidak dapat menggunakan Layanan dan Produk kami. Selain itu, kami juga tetap menyimpan dan memiliki Informasi Agregat yang sebelumnya telah dibuat sebelum atau pada saat tanggal pemusnahan Data Pribadi.
Anda berhak atas ganti rugi dalam hal terdapat pelanggaran pemrosesan Data Pribadi sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.
Sepanjang diizinkan oleh hukum yang berlaku, JALA tidak bertanggung jawab atas setiap kerugian tidak langsung atau punitif, termasuk kehilangan keuntungan atau aset tidak berwujud lain, yang muncul karena atau berkaitan dengan:
Total tanggung jawab kami atas klaim apapun yang timbul dari atau terkait dengan penggunaan Layanan dan/atau Produk kami tidak akan melebihi jumlah total yang Anda bayarkan.
Anda berhak menerima salinan atas Data Pribadi yang telah Anda berikan kepada kami secara gratis, kecuali ditentukan sebaliknya dengan tetap menginformasikan Anda.
Hak-hak Anda yang berkaitan dengan Data Pribadi yang muncul karena hukum yang berlaku atau Kebijakan Privasi ini dikecualikan untuk:
Anda memiliki hak atas portabilitas data, yang memungkinkan Anda untuk memperoleh dan menggunakan kembali Data Pribadi Anda untuk keperluan Anda sendiri di berbagai layanan.
Hak ini memungkinkan Anda untuk menerima dan/atau menggunakan Data Pribadi yang telah diberikan kepada kami dalam format terstruktur, lazim digunakan, dan dapat dibaca mesin.
Anda juga dapat meminta kami untuk mengirimkan data ini secara langsung ke penyedia layanan lain, jika memungkinkan secara teknis.
Hak atas portabilitas data ini memberdayakan Anda untuk mengelola dan memindahkan Data Pribadi Anda di berbagai platform dan layanan, memfasilitasi penggunaan data Anda yang lancar tanpa kehilangan informasi.
Hak ini hanya berlaku untuk Data Pribadi yang telah Anda berikan secara aktif kepada kami (tidak termasuk Informasi Agregat), Diproses dan disimpan secara elektronik, serta hanya berkaitan dengan Data Pribadi Anda.
Jika Anda ingin menggunakan hak atas portabilitas data, silakan hubungi kami menggunakan detail yang disediakan di bagian 'Hubungi Kami' dalam Kebijakan Privasi ini.
Kami akan menanggapi permintaan Anda tepat waktu dan memastikan transfer data Anda yang aman jika memungkinkan.
JALA melakukan Pemrofilan dalam bentuk pengumpulan Data Pribadi secara otomatis dan menyimpannya dalam file log untuk analisis dan pelacakan. Kami menggunakan Mixpanel, Posthog, Google Analytic, dan Pihak Ketiga lainnya. Data Pribadi yang dikumpulkan mencakup alamat IP, tipe peramban, bahasa, jenis perangkat, situs atau URLs yang terakhir kali dikunjungi, sejarah peramban lainnya, tipe platform, jumlah klik, halaman arahan, informasi cookies, situs yang Anda mohonkan atau lihat beserta dengan waktunya, dan waktu yang diperlukan dalam mengakses situs.
Data Pribadi yang dikumpulkan dengan mekanisme Pemrofilan kemudian kami olah dan analisis untuk memahami basis Pelanggan, menjalankan bisnis lebih efektif, mempromosikan Layanan dan Produk, dan meningkatkan kualitas Layanan. Analisis data ini membantu kami mengidentifikasi tren, preferensi, dan perilaku, memungkinkan kami menyesuaikan penawaran, mengoptimalkan operasi bisnis, dan menyediakan pemasaran yang ditargetkan serta pengalaman Pelanggan yang dipersonalisasi.
Anda berhak menolak Pemrofilan yang kami lakukan dengan menghubungi kami melalui kontak yang kami sediakan di bagian “Hubungi Kami.” Jika Anda memutuskan untuk menolak Pemrofilan yang kami lakukan, mohon mengerti bahwa Anda tidak lagi dapat menggunakan Layanan atau Produk kami.
Kebijakan Privasi ini tunduk pada hukum Republik Indonesia, termasuk peraturan mengenai perlindungan data pribadi.
Kebijakan Privasi ini dibuat dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Jika terdapat pertentangan atau perbedaan interpretasi antara versi Bahasa Indonesia dengan Bahasa Inggris maka versi Bahasa Indonesia yang didahulukan.
Apabila Anda memiliki pertanyaan dan saran mengenai Kebijakan Privasi ini atau berkaitan dengan pengajuan permohonan atas hak Anda dalam Kebijakan Privasi ini, silakan hubungi kami di contact@jala.tech.