Solusi Seafood

Ini 3 Keunggulan Udang Utuh JALA: Reseller Wajib Tahu!

Kalyca Krisandini
Kalyca Krisandini
23 September 2024
Bagikan artikel
Cover - Udang Utuh JALA.webp

Udang utuh adalah istilah yang mengacu pada udang dengan kepala dan kulit yang masih lengkap. Karena itu, udang utuh juga dikenal dengan nama head on shell on. Jenis udang ini adalah udang dengan proses yang paling sederhana di pabrik processing.

Sebagai reseller, Anda tidak perlu ragu untuk menjual produk udang utuh beku, terutama dari JALA. Pasalnya, udang utuh JALA memiliki tiga keunggulan yang membuatnya berpotensi tinggi untuk menarik minat pelanggan.

Apa saja tiga keunggulan tersebut? Simak pembahasannya masing-masing di bawah ini.

Daftar Isi
Artikel Terkait

Keunggulan Udang Utuh JALA

Keunggulan udang utuh JALA mencakup kegunaan, harga, rasa, serta gizi yang ditawarkan. Selengkapnya, berikut tiga keunggulan tersebut:

Seluruh bagian udang bisa digunakan

Bagian kepala dan kulit udang yang masih utuh bisa disantap bersama daging udang. Jika Anda kurang menyukai kepala dan kulit udang, Anda bisa mengolahnya menjadi kaldu atau shrimp powder untuk menyedapkan masakan.

Harga lebih terjangkau

Dibandingkan udang kupas dan udang sisa ekor, harga udang utuh cenderung lebih murah. Oleh karena itu, udang utuh bisa menjadi pilihan ekonomis untuk mereka yang ingin menyantap udang.

BANNER_ARTIKEL copy 7.png

Lebih kaya rasa dan bergizi

Udang utuh lebih kaya rasa karena kepala dan kulitnya ikut dimasak. Kedua bagian tersebut akan menghasilkan rasa yang lebih gurih pada masakan. Selain itu, kepala dan kulit udang juga mengandung banyak gizi seperti omega-3, beta karoten, dan astaxanthin.

Baca juga: 5 Keunggulan Udang JALA, Seller JALA Perlu Tahu!

Kesimpulan

Udang utuh adalah jenis udang yang kepala dan kulitnya masih menempel pada tubuh sehingga sering juga disebut udang head on shell on. Jenis udang satu ini memiliki tiga keunggulan, yaitu

  1. Seluruh bagian tubuhnya bisa digunakan
  2. Harganya lebih terjangkau
  3. Lebih kaya rasa dan bergizi

Sebagai solusi seafood beku, JALA menyediakan udang utuh beku yang segar dan berkualitas. Tersedia dalam berbagai varian size, jenis udang satu ini menjadi pilihan tepat bagi reseller untuk ditawarkan kepada calon pelanggan.

Anda dapat memasarkan udang utuh beku serta berbagai varian udang dan dori beku berkualitas dengan bergabung menjadi Seller JALA. Program ini memungkinkan Anda untuk mendapat penghasilan tambahan dengan modal mulai dari nol rupiah. Seller JALA nantinya juga akan mendapat akses ke materi berjualan dari JALA secara gratis.

Tertarik bergabung? Daftarkan diri Anda di sini dan raih keuntungannya!

Ikuti Berita Terbaru JALA

Dapatkan pemberitahuan tips budidaya, update fitur dan layanan, serta aktivitas terkini JALA.