Perhitungan manual untuk parameter budidaya udang seringkali memakan waktu dan berpotensi salah. Padahal, keputusan yang tepat dalam budidaya juga bergantung pada perhitungan data yang akurat.
Memahami kendala tersebut, kami #HadirMembantu dengan fitur baru di JALA App mobile, yaitu Fitur Hitung Budidaya. Fitur ini menjadi solusi tepat untuk Anda yang butuh menghitung parameter-parameter budidaya seperti biomassa, Survival Rate (SR), pakan harian, dan sebagainya secara cepat.
Cara menggunakan Fitur Hitung Budidaya
Cara kerja Fitur Hitung Budidaya mirip dengan kalkulator yang mampu menghitung otomatis. Bedanya, Anda tidak perlu memasukkan rumus karena JALA App akan memberikan hasilnya setelah Anda mengetuk tombol “Hitung”.
Selengkapnya, ikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Pada beranda JALA App mobile, pilih gambar “Hitung Budidaya”.
Pilih kategori parameter yang ingin Anda hitung.
- Masukkan nilai pada kolom isian parameter yang dibutuhkan.
- Ketuk tombol “Hitung”.
- Lihat hasil perhitungan di bagian “Hasil perhitungan”.
- Jika Anda ingin melihat cara perhitungan, klik pada bagian “Pelajari lebih lanjut perhitungan (nama kategori) di sini”.
Sebagai contoh, jika Anda ingin mengetahui jumlah produk yang diperlukan, Anda perlu memilih tipe produk serta memasukkan luas kolam, tinggi air, dan dosis. Setelah itu, ketuk tombol “Hitung”. Hasilnya akan muncul di bagian “Hasil Perhitungan”.
Parameter yang bisa dihitung di Fitur Hitung Budidaya
Terdapat 7 perhitungan parameter yang bisa Anda peroleh dengan menggunakan Fitur Hitung Budidaya. Berikut penjelasannya:
Performa Budidaya
Perhitungan populasi, biomassa, FCR, dan SR merupakan beberapa kunci untuk memastikan pertumbuhan udang yang optimal dan efisiensi budidaya yang tinggi. Data-data ini memungkinkan petambak untuk memantau kesehatan udang secara cermat serta mengambil tindakan yang tepat.
Perhitungan keempat parameter ini telah tersedia di Fitur Hitung Budidaya, tepatnya di bagian Performa Udang. Jika ingin mendapatkan hasil perhitungan keempatnya, isi masing-masing kolom dengan lengkap. Kolom yang ada di halaman ini meliputi pakan per hari, ABW, FR, pakan kumulatif, dan jumlah tebar.
Pakan harian
Memastikan akurasi perhitungan pakan harian tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan udang, tetapi juga efisiensi biaya tambak. Anda dapat menghindari pemborosan pakan dan menekan biaya operasional.
Perhitungan pakan harian juga tersedia di Fitur Hitung Budidaya. Jumlah pakan harian bisa Anda dapatkan dengan mengisi jumlah tebar, ABW, FR, dan SR pada kolom yang tersedia.
Dosis produk
Pemberian produk seperti disinfektan dan probiotik yang tepat dosisnya sangat penting dalam budidaya udang. Dosis yang tidak tepat, baik terlalu sedikit maupun terlalu banyak, dapat berdampak negatif pada kualitas air dan kesehatan udang.
Oleh karena itu, Fitur Hitung Budidaya telah dilengkapi dengan perhitungan dosis produk. Pilih tipe produk kemudian isi luas kolam, tinggi air di kolam, dan dosis dalam satuan ppm. Anda akan memperoleh jumlah produk yang diperlukan.
Kadar amonia (NH3)
Amonia (NH₃) adalah senyawa beracun yang terbentuk dari pembusukan sisa pakan dan bahan organik di kolam. Senyawa ini dapat merusak insang udang dan menyebabkan udang mengalami stres hingga kematian. Tingkat bahaya amonia semakin meningkat seiring dengan kenaikan pH dan suhu.
Di Fitur Hitung Budidaya, Anda bisa mengetahui kadar amonia sekaligus tingkat keracunannya di kolam. Isi nilai suhu, pH, dan total ammonia nitrogen (TAN) pada kolom yang tertera.
Melihat cara perhitungan
Fitur Hitung Budidaya memungkinkan Anda untuk melihat setiap cara perhitungan kategori. Pada bagian “Pelajari lebih lanjut perhitungan (nama kategori) di sini”, Anda dapat melihat rumus serta keterangan masing-masing aspek yang berpengaruh pada parameter.
Gunakan JALA App agar manajemen budidaya lebih efektif
Menghitung parameter budidaya secara otomatis hanyalah satu dari banyaknya manfaat yang bisa Anda dapatkan dari JALA App. Selain fitur ini, Anda juga bisa mencatat setiap kondisi parameter dan memantaunya secara real time. JALA App juga memungkinkan Anda untuk menganalisis performa budidaya untuk mengambil keputusan terbaik.
Nikmati manfaat Fitur Hitung Budidaya sepenuhnya dengan memperbarui JALA App di ponsel Anda. Jika Anda belum bergabung, segera unduh aplikasinya melalui Google Play Store atau App Store. Mari berbudidaya dengan lebih baik!