Industri Udang

Memantau Harga Udang 2022, Cek Off-takernya di JALA

Wildan Gayuh Zulfikar
Wildan Gayuh Zulfikar
1 Februari 2023
Bagikan artikel
Jaring tarik.jpg

Tahun 2022 menjadi tahun yang tidak terlalu menggembirakan bagi petambak udang. Harga udang berada pada harga yang relatif rendah dalam empat tahun terakhir. Padahal, pada awal tahun 2022 harga udang sempat berada pada level tertinggi, hingga akhirnya mengalami dua kali penurunan: pertama pada bulan Mei dan kedua pada bulan Oktober.

Rata 2022 ind.png Berbagai isu menjadi penyebab jatuhnya harga udang di Indonesia bahkan di dunia. Beberapa faktor datang dari kondisi pasar global, seperti persaingan dengan udang Ekuador dan permintaan udang dari Amerika Serikat dan China yang menjadi dua tujuan utama ekspor udang Indonesia. Resesi Amerika Serikat dan kembali naiknya angka Covid di China disebut turut memicu penurunan permintaan udang khususnya udang berukuran besar.

Harga pada udang size besar menjadi yang paling terpuruk, yaitu pada udang size 30 dan 50. Selama empat tahun terakhir, inilah kali pertama harga udang size besar hanya berselisih tipis dengan size sedang (size 70an) dan size kecil (size 100an).

30 ind.png Memasuki paruh kedua tahun 2022, harga pada udang size 30 terjun bebas hingga mendekati size 70 dan 100. Kondisi ini tentu sangat mengkhawatirkan petambak yang menargetkan panen di size tersebut. Ongkos produksi yang lebih tinggi justru harus menghadapi harga udang yang turun drastis.

100 ind.png Sedangkan pada udang size 100 relatif lebih stabil dan berada pada kisaran normal harga selama empat tahun terakhir.

Menuju penghujung tahun 2022, harga membaik dan udang size sedang dan besar mulai memberi selisih harga yang lebih rasional dari sebelumnya. Harga udang diprediksi masih akan terus naik sampai awal tahun 2023 meski dengan kenaikan yang perlahan.

Fluktuasi harga udang terjadi di berbagai daerah di Indonesia

Aceh - Sumatera Utara

Di provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (Aceh) dan Sumatera Utara, harga udang mencapai puncaknya pada bulan Maret. Harga udang menyentuh titik terendah saat awal Juni dan sempat membaik pada Juli. Namun, memasuki akhir September, harga kembali anjlok terutama pada udang size besar (size 40 dan 70). Kemudian menuju akhir tahun harga perlahan kembali naik.

Jawa Barat

Harga udang di Jawa Barat pada awal tahun 2022 mengalami kenaikan konstan hingga menempati puncaknya pada pertengahan April. Harga udang dari tambak dengan size 100, 70, dan 40 kala itu mencapai Rp54.000, Rp71.000, dan Rp93.000 per kg. Namun, harga perlahan anjlok hingga bulan Juni. Meski sempat membaik di akhir Juni, titik terendahnya terjadi pada awal Juli. Harga anjlok menjadi Rp41.000 untuk size 100, Rp56.000 untuk size 70, dan Rp71.000 untuk size 40.

Jawa Tengah

Kondisi yang kurang lebih sama terjadi antara harga udang di Jawa Barat dan Jawa Tengah. Pada awal 2022, harga udang mengalami kenaikan hingga mencapai puncaknya. Titik terendah harga udang di Jawa Tengah terjadi pada minggu ketiga Juni dan kembali terjun bebas pada pertengahan September.

Jawa Timur

Awal tahun yang cukup positif relatif terjadi di semua daerah, termasuk di Jawa Timur. Harga udang masih berada pada level yang terus mengalami kenaikan hingga puncaknya pada pertengahan April. Menuju pertengahan Mei, harga udang anjlok meski sempat mengalami kenaikan dan kembali anjlok saat awal Juni. Harga kembali turun saat minggu kedua dan ketiga Oktober.

Bali - NTB

Harga udang di daerah Bali dan Nusa Tenggara Barat (NTB) cukup identik dengan yang terjadi di Jawa Timur. Hanya saja di Bali harga justru relatif lebih rendah, yaitu berselisih Rp500-Rp1.000 di tiap size. Harga di NTB justru lebih rendah lagi, dengan selisih Rp1.000-Rp2.000 dari harga di Jawa Timur.

Apa saja faktor yang menyebabkan harga udang naik-turun? Dan bagaimana 2023 mendatang? Anda dapat menyimak ulasan lengkapnya di Kabar Udang JALA: Trend Pahit Harga Udang 2022, Bagaimana 2023?

Fenomena panic selling petambak udang

Turunnya harga udang, terutama pada size besar sempat menimbulkan panic selling petambak. Panic selling yaitu kondisi petambak mengalami kepanikan atau kekhawatiran harga udang yang semakin turun sehingga memutuskan untuk melakukan panen untuk mengantisipasi harga semakin turun. Kondisi tersebut justru memicu harga semakin tertekan.

Pabrik processing dan eksportir menjadi ‘kebanjiran’ udang dan membuat harga panen yang ditawarkan turun. Off-taker atau bakul yang mengambil panen dari tambak mau tidak mau harus mengikuti kondisi. Off-taker atau supplier pabrik menjadi buruan petambak untuk diminta update harga udang terkini, beberapa di antaranya mengupdate harganya di fitur Harga Udang JALA App.

Tercatat terdapat beberapa off-taker dan supplier yang rutin melakukan update harga terkini di JALA App dengan cakupan area panennya yang luas. Siapa saja mereka?

Budi - Supplier PDS

Jangkauan: Jawa Timur (Jember, Banyuwangi, Situbondo, Probolinggo), NTB (Dompu, Sumbawa, Lombok Barat), dan Bali. Budi mematok harga untuk biomassa panen 1 ton, panen >10 ton akan terdapat penyesuaian harga. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +628123541xxx.

Ali Roziqin

Jangkauan: Jawa Tengah (Kebumen) dan Jawa Timur (Tuban, Probolinggo, Sampang, Gresik, Sumenep). Ali Roziqin menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6282127714xxx.

Putra Usahawan

Jangkauan: West Java meliputi Indramayu, Subang, dan Sukabumi. Putra Usahawan menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6285218466xxx.

Rio Ramadhan KDH

Jangkauan: Lampung dan sebagian Jawa Barat (Subang, Karawang, Sukabumi, Garut, Tasikmalaya, Cirebon) Rio menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6285724455xxx.

Suwanno

Jangkauan: meliputi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Suwarno menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6281370601xxx.

Brayan Vaname

Jangkauan: Jawa Tengah meliputi Kebumen dan Cilacap. Brayan Vaname menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6281225873xxx.

Tuan Budi

Jangkauan: hanya meliputi Tegal Tuan Budi menawarkan pembayaran tunai setelah panen dengan ketentuan tonase panen minimal 1 ton. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6281216650xxx.

Aska Dwi Guna

Jangkauan: meliputi beberapa daerah di pulau Bali: Bangli, Karang Asem, Buleleng, Badung, Klungkung, Tabanan, Jembrana, dan Gianyar. Aska hanya menawarkan pada size tertentu. Menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6281338711xxx.

Heri Parni Vanamai

Jangkauan: meliputi Jawa Timur: Trenggalek dan Pacitan Herni menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6281393237xxx.

Panen Udang bersama JALA

Salah satu off-taker panen udang dengan jangkauan terluas, yang tidak lain merupakan layanan panen resmi dari JALA, berikut merupakan beberapa daerah yang dapat dijangkau tim panen JALA:

  • Sumatera Barat: Pariaman, Pesisir Selatan, Padang, Padang Pariaman
  • Lampung: Tanggamus, Lampung Selatan, Lampung Timur
  • Banten: Pandeglang, Lebak, Serang
  • Jawa Barat: Cirebon, Sukabumi, Garut, Tasikmalaya, Pangandaran, Cianjur
  • Jawa Tengah: Purworejo, Kebumen, Tegal, Kendal, Pemalang, Brebes
  • Jawa Timur: Sumenep, Pasuruan, Tuban
  • D. I. Yogyakarta
  • Kep. Bangka Belitung: Bangka Selatan, Bangka Tengah
  • Sulawesi Selatan: Bulukumba, Bantaeng, Barru, Jeneponto, Takalar, Makassar Tim panen JALA menawarkan pembayaran tunai setelah panen. Untuk negosiasi lebih lanjut, hubungi: +6281274798xxx.

Masih banyak lagi dengan jangkauan area seperti Tulangbawang, Sibolga, Deli Serdang, Langkat, Banten, Pangandaran, Makassar, Bombana, dan Pohuwanto. Kunjungi fitur Harga Udang JALA melalui web browser atau aplikasi mobile JALA App di Android atau iOS Anda.

Anda juga bisa berkontribusi update terkini harga udang

1. Daftar akun

Anda harus memiliki akun terlebih dahulu sebelum memasukkan harga udang. Kunjungi https://app.jala.tech/register, siapkan alamat email dan nomor HP untuk verifikasi akun. Anda juga akan diarahkan untuk membuat tambak dan kolam, proses ini tidak dapat dilewati, tetapi dapat diisi dengan informasi seadanya untuk formalitas.

pricing-register-account.webp

pricing-create-farm.webp

2. Kunjungi portal Harga Udang JALA App

Setelah akun dibuat dan dipastikan telah diverifikasi melalui nomor telepon yang Anda daftarkan, Anda dapat langsung ke fitur Harga Udang yang ada di menu aplikasi atau kunjungi https://harga.jala.tech.

3. Buat harga dan lengkapi informasinya

Kini masuk ke proses membuat harga baru dengan menekan tombol “TAMBAHKAN HARGA”.

create shrimp price - id.jpg Anda kemudian akan diarahkan untuk memasukkan informasi tentang kontak Anda sebagai informan atau sebagai off-taker panen. Jangan lupa untuk mengisi lokasi dan nomor HP yang dapat dihubungi.

create shrimp price 2 - id.jpg Dan tentunya lengkapi harga udang di tiap size yang Anda sediakan. Pada form harga disediakan isian dari size 200 hingga size 20, tetapi Anda dapat mengisi sesuai dengan size yang Anda terima.

create shrimp price 3 - id.jpg

4. Ajukan verifikasi untuk meningkatkan kepercayaan dan sebarluaskan ke grup petambak

Anda dapat mengajukan verifikasi akun untuk mendapat “centang biru” pada akun sehingga meningkatkan kepercayaan petambak pada harga yang dipasang.

Terakhir, klik tombol bagikan berupa icon Facebook, Whats’App, atau Telegram untuk menyebarluaskan harga udang yang Anda pasang ke jejaring atau grup petambak yang dimiliki. Perbarui secara rutin harga yang Anda pasang karena ribuan petambak mengunjungi Harga Udang JALA setiap harinya!

Di tahun 2023 yang baru mau memasuki bulan kedua ini, setiap pemain industri udang tentu berharap trend harga udang berangsur membaik. Mari tetap berbudidaya dengan optimis tanpa melupakan pentingnya pencatatan data sebagai acuan untuk pengambilan keputusan terbaik di tambak. Mari turut berkontribusi juga untuk meng-update harga udang terkini di JALA!

Ikuti Berita Terbaru JALA

Dapatkan pemberitahuan tips budidaya, update fitur dan layanan, serta aktivitas terkini JALA.