Update Produk

Kelola Aset Tetap Kini Lebih Mudah, Gunakan Fitur Baru JALA App!

Kalyca Krisandini
Kalyca Krisandini
23 Desember 2022
Aset Tetap.jpg

Aset tetap tambak adalah aset fisik jangka panjang yang digunakan petambak untuk menjalankan budidaya. Di tambak, aset tersebut meliputi kincir, pompa air, genset, kendaraan operasional, dan lain-lain. Pengelolaan aset tetap sangat penting dilakukan agar tingkat kekayaan dapat diketahui. Selain itu, tentunya keuangan tambak akan terjaga dengan baik.

Saat ini, JALA telah mengakomodir kebutuhan petambak untuk mengelola aset tetap dengan adanya fitur baru di JALA App, yaitu Fitur Aset Tetap. Fitur ini memungkinkan pengguna mencatat dan memantau aset tetap tambak dengan mudah. Selain itu, nilai penyusutan aset juga dapat terhitung secara otomatis.

Dengan fitur Aset Tetap, Anda dapat:

  • Mencatat data aset tetap tambak dengan lebih mudah dan rinci
  • Memantau setiap aset tetap yang terdaftar
  • Melihat total aset tetap dengan lebih jelas
  • Mencatat aset yang akan dijual

Cara mencatat aset tetap:

  1. Masuk ke fitur Aset Tetap
  2. Pilih + Aset
  3. Isi form dengan lengkap
  4. Tambahkan informasi lokasi aset dengan memilih + Lokasi Aset
  5. Pilih lokasi di mana aset bertempat
  6. Unggah foto nota pembelian aset dan tambahkan catatan jika ada
  7. Input diskon, PPN, dan biaya pengiriman jika ada
  8. Jika pembayaran dilakukan secara tempo, masukkan nominal uang muka dan tanggal jatuh tempo
  9. Pilih simpan
  10. Aset telah tercatat di daftar aset tetap tambak

Cara menjual aset tetap:

  1. Masuk ke fitur Aset Tetap
  2. Pilih Jual Aset
  3. Isi form dengan lengkap
  4. Unggah foto nota pembelian aset dan tambahkan catatan jika ada
  5. Jika pembayaran dilakukan secara tempo, masukkan nominal uang muka dan tanggal jatuh tempo
  6. Pilih simpan

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda sudah bisa mencatat, mengelola, dan memantau pergerakan aset tetap tambak dengan lebih mudah. Aset tetap yang telah Anda catat juga terintegrasi otomatis dengan Laporan Keuangan.

Tunggu apa lagi? Segera upgrade akun JALA App Anda ke Pro untuk merasakan manfaatnya!

Bagikan artikel ini
Ikuti Berita Terbaru JALA

Dapatkan pemberitahuan tips budidaya, update fitur dan layanan, serta aktivitas terkini JALA.